Pelatihan Penguji OSCE PSPPA UMN Al Washliyah

Program Studi Pendidikan Profesi Apoteker (PSPPA) Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al Washliyah telah mengikuti pelatihan penguji OSCE (Objective Structured Clinical Examination). Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari (1-2/6/2024) di Kampus Syeikh H. Muhammad Yunus, UMN Al Washliyah. Pelatihan ini diselenggarakan untuk memberikan pemahaman dan sertifikasi kepada calon penguji pada UKMPPAI (Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Apoteker Indonesia) OSCE. Sehingga nantinya para penguji telah siap untuk bertugas pada OSCE UKMPPAI Nasional yang akan dilaksanakan pada Juli 2024 mendatang.

Pelatihan kali ini diikuti oleh Dosen PSPPA, Praktisi, Pemeran Standar, dan seluruh panitia lokal. Pada kegiatan ini hadir 2 orang narasumber yaitu Dr. Apt. Nunuk Aries Nurulita, M.Si dan Dr. Apt. Vitarani D. A. Ningrum, M.Si serta 1 narasumber dari Penyelia Pusat OSCE yaitu apt. Henny Sri Wahyuni, M.Si.

Pelatihan dimulai di Ruang Serbaguna Hj. Zubaidah Tamin dengan mengerjakan pre-test pelatihan penguji, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi. Adapun materi yang disampaikan yaitu mengenai OSCE sebagai uji kompetensi, blueprint dan template soal UKMPPAI OSCE, menjadi penguji OSCE dan standard setting OSCE.

Di tempat yang berbeda, tepatnya di OSCE Center UMN Al Washliyah, penyelia pusat OSCE memeriksa kelengkapan alat dan bahan, memeriksa OSCE Center, melaksanakan briefing pemeran standar, briefing penguji dan briefing panitia lokal.

Pada pelatihan ini, narasumber menekankan agar seluruh penguji dapat memahami rubrik penilaian. Sehingga nantinya nilai yang diberikan kepada kandidat bersifat objektif sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh panitia UKMPPAI OSCE Nasional.

Di hari kedua pelatihan diadakan sesi simulasi. Pada sesi ini, peserta pelatihan menguji kandidat yang merupakan mahasiswa PSPPA di 5 ruang OSCE yang telah disiapkan. Melalui simulasi ini diharapkan para penguji dapat mempraktikkan pengetahuan yang telah diperoleh dari pelatihan ini. Setelah simulasi, acara dilanjutkan dengan diskusi dan post test untuk mengetahui pemahaman peserta pelatihan.

Ketua PSPPA UMN Al Washliyah, apt. Haris Munandar Nasution, M.Si menuturkan bahwa pelatihan penguji OSCE telah berjalan dengan lancar. Fasilitas, alat dan bahan yang dimiliki PSPPA UMN Al Washliyah telah memenuhi syarat untuk dapat mengikuti UKMPPAI OSCE.

“Hasil pelatihan OSCE Alhamdulillah bagus. Telah melengkapi semua alat dan bahan, bisa mengikuti syarat sebagai ujian nasional yang akan datang. UMN Al Washliyah telah siap untuk mengadakan UKMPPAI OSCE. Namun, kita juga akan mengevaluasi dan memperbaiki berdasarkan saran-saran yang telah diberikan oleh pemateri.” Jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

34 Views