Back

Rekomendasi Wisata di Berastagi: Dari Alam hingga Budaya

Berastagi merupakan daerah di Sumatera Utara yang dikenal dengan pemandangan alam memukau yang siap memanjakan mata para wisatawan yang berkunjung. Terletak di kawasan dataran tinggi yang sejuk dan asri, Berastagi menawarkan berbagai wisata alam, budaya, hingga edukasi yang menarik. Tidak mengherankan jika Berastagi selalu menjadi salah satu tujuan destinasi wisata favorit di Sumatera Utara.

Berikut ini merupakan rekomendasi daftar wisata di Berastagi yang menarik untuk dikunjungi.

  1. Bukit Gundaling

Bukit Gundaling merupakan destinasi wisata di Berastagi yang menyuguhkan pemandangan Gunung Sinabung dan Gunung Sibayak yang memukau. Kawasan ini terletak di ketinggian sekitar 1.500 mdpl, sehingga menjadi lokasi favorit untuk menikmati suasana alam yang sejuk dan tenang. Di Bukin Gundaling, wisatawan dapat bersantai, menunggangi kuda, dan berswafoto di berbagai sudut menarik yang tersedia.

  1. Gundaling Farmstead

Gundaling Farmstead merupakan salah satu wisata edukasi di Berastagi. Para wisatawan dapat belajar memerah susu sapi, melihat pembuatan susu dan yoghurt, hingga mencicipi keju andaliman. Tempat ini menyajikan berbagai menu olahan susu sapi segar yang lezat. Tempat ini menjadi pilihan wisata favorit dengan anak-anak.

  1. Taman Alam Lumbini

Selain dikenal sebagai tempat wisata romantis, Taman Alam Lumbini juga menjadi ikon wisata religi terkenal di Berastagi. Di tempat ini terdapat pagoda emas setinggi 46 meter yang merupakan replika Pagoda Shwedagon di Myanmar. Selain beribadah, wisatawan jug adapat menikmati keindahan taman, patung-patumg, dan wishing tree

  1. Air Terjun Sikulikap

Air Terjun Sikulikap merupakan destinasi wisata Berastagi yang cocok bagi para pecinta alam. Air terjun ini memiliki ketinggian 30 meter dengan kolam alami yang mengelilinginya. Dengan suasana sejuk dan hutan tropis yang rimbun, kawasan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Kawasan ini menyuguhkan spot foto menarik dengan latar belakang keindahan alam yang memukau. 

  1. Mikie Funland

Mikie Funland merupakan pilihan wisata Berastagi menarik yang dapat dikunjungi bersama dengan keluarga dan teman-teman. Tempat ini menyediakan wahana bermain yang seru, baik untuk anak-anak, remaja, hingga dewasa. Mikie Funland menghadirkan nuansa liburan aktif yang seru dan menyenangkan. 

Itu dia tadi daftar destinasi wisata menarik di Berastagi yang wajib disinggahi oleh wisatawan berkunjung ke Sumatera Utara. Dengan keindahan alam yang memukau, kawasan ini cocok menjadi lokasi liburan yang menyenangkan.