Back

UMN Al Washliyah Jalin Kerja Sama Dengan Universiti Kebangsaan Malaysia

Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al Washliyah menjalin kerja sama dengan Universiti Kebangsaan Malaysia (uUKM) melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU). Kegiatan ini dilaksanakan di Auditorium Udin Sjamsuddin-Djalaluddin Lubis, Kampus Syeikh H. Muhammad Yunus, UMN Al Washliyah (19/9/2024). Kerja sama yang akan dijalin yaitu dalam bidang tri dharma perguruan tinggi.

UUMN Al Washliyah terus berupaya untuk menjalin kerja sama dengan institusi internasional. Hal ini dilakukan dalam rangka untuk memperoleh Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) unggul. Dr. H. Firmansyah, M.Si, Rektor UMN Al Washliyah berharap agar implementasi kerja sama antara UMN Al Washliyah dengan UKM dapat segera dilaksanakan.

“Kita jalin kerja sama ini terkhusus di bidang tri dharma perguruan tinggi, yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Mudah-mudahan ini bisa kita implementasikan seperti penelitian bersama, visiting lecture, pengabdian bersama dan juga bisa dilaksanakan pertukaran mahasiswa,” ujar Rektor UMN Al Washliyah.

Setelah penandatanganan MoU, acara dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Empowering The Role of University For Sustainable Growth”. Pada kesempatan ini hadir 3 orang narasumber.

Narasumber pertama, Prof. Madya Dr. Nazri Muslim, Mantan Timbalan Dekan UKM. Ia menyampaikan materi mengenai “Comparison of The Malaysian Constitution and The Indonesian Constitution From the Perspective of Constitutional Sociology”.

Narasumber kedua, Dr. Nurul Syakira Nazri, Penyarah Kanan Citra UKM, yang memaparkan tentang “Transforming Universities In The AI Era”. Dijelaskan bahwa mahasiswa saat ini dapat memanfaatkan Artificial Intelligent (AI) dalam proses pembelajaran. Namun, mahasiswa tidak bisa sepenuhnya bergantung dengan AI. Bagaimana pun juga, AI merupakan robot yang dirancang oleh manusia sehingga tetap dibutuhkan kecerdasan manusia dalam penggunaannya.

Narasumber Ketiga, Dr. Azlan Abdul Rahim, Penolong Dekan Hal Ehwal Pelajar UKM yang menyampaikan mengenai “Art Therapy in Drug Rehabilitation”. Dijelaskan bahwa terapi seni sebagai salah satu perawatan dalam kesehatan mental yang menggunakan pendekatan seni ekspresif sebagai alat berkomunikasi atau media yang mampu meredakan tekanan, kemarahan serta membantu meningkatkan keyakinan diri. FGD ini dihadiri oleh dosen dan mahasiswa UMN Al Washliyah. Seluruh peserta terlihat sangat antusias, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada narasumber.